Berat badan merupakan salah satu indikator
penting dalam menunjukkan baik tidaknya pertumbuhan dan perkembangan anak. Oleh
karena itu, menghitung berat badan ideal anak merupakan tindakan yang harus
dilakukan untuk menghindari masalah pertumbuhan sang anak.
Menghitung berat badan bisa dimulai dari usia 1
tahun sampai seterusnya. Mengapa hal tersebut sangat penting? Berikut adalah
beberapa alasan mengapa orang tua wajib memperhatikan berat badan pada anak
secara rutin.
Manfaat Menghitung Berat Badan Anak
Menghindari
Kurang Gizi Hingga Stunting
Alasan yang paling utama adalah demi menjaga
kesehatan si kecil. Pasalnya jika berat badan kurang atau jauh dari ideal sejak
dini, maka anak bisa mengalami kurang gizi. Kekurangan gizi yang berlangsung
terlalu lama akan mengakibatkan stunting.
Stunting
merupakan kondisi dimana anak
mengalami perlambatan atau kegagalan pertumbuhan pada tubuh dan otak. Hal itu
menyebabkan tubuh anak akan menjadi lebih pendek dari ukuran tubuh anak
seusianya.
Oleh karena itu, jika anak Anda terlihat terlalu
kurus, sebaiknya berikan suplemen untuk menambah nafsu makan. Nafsu makan yang
bertambah akan menambah berat badan anak sehingga massa otot bisa bertambah
sampai ideal.
Menghindari
Obesitas
Terlalu gemuk juga tidak baik untuk pertumbuhan
sang anak. Berat badan anak yang berlebihan dari idealnya juga berbahaya dan bisa
menyebabkan obesitas atau kegemukan badan. Obesitas akan rentan terhadap banyak
penyakit.
Anak yang mengalami obesitas akan memiliki
kadar lemak yang berlebihan dalam tubuhnya. Hal ini dikarenakan pola makan yang
tidak sehat. Sebagai orang tua, Anda wajib memperhatikan pola makan anak dan
sering mengajaknya berolahraga untuk mengembalikan berat badan idealnya.
Mengatasi
Kesulitan Makan
Anak yang memiliki berat badan kurang ideal
pada umumnya juga memiliki nafsu makan yang kurang. Anda wajib menanganinya
dengan memeberikan asupan yang bergizi seperti makanan, suplemen, buah-buahan,
dan susu untuk menuju berat badan yang ideal.
Dengan begitu Anda bisa menghitung berat badan
anak dengan mudah. Perbedaan akan bisa dilihat dari tindakan yang Anda berikan
kepada anak. Nasfu makan yang baik akan menjaga kondisi kesehatan, pertumbuhan,
dan perkembangan anak tetap normal.
Mencegah
Penyakit Kronis
Dengan menjaga atau rutin memantau berat badan
anak, maka Anda sudah mencegah berbagai penyakit yang mengancam pertumbuhan
anak. Anak yang berat badannya kurang atau lebih dari ideal sangat mudah tekena
penyakit yang berbahaya.
Penyakit yang bisa dialami karena berat badan
tidak ideal diantaranya sleep apnea,
gangguan hati, nyeri punggung, asma, dan tekanan darah tinggi. Jika Anda rajin
mengawasi berat badan anak, anak akan tumbuh dengan sehat, pertumbuhannya baik,
dan terhindar dari penyakit berbahaya.
Menambah
Kepercayaan Diri Anak
Alasan yang terakhir adalah berat badan yang
ideal akan membuat anak lebih percaya diri. Tidak dipungkiri bahwa anak yang
terlalu kurus atau terlalu gemuk akan merasa minder dengan lingkungan dan
teman-teman sebayanya.
Maka orang tua wajib mendampingi dan mengontrol
pola makan dan pola tidur agar anak bisa tumbuh dengan baik. Selalu berikan
kebutuhan jasmani akan membuat pertumbuhan dan perkembangan anak optimal
sehingga kesehatan dan daya tahan tubuh anak juga terjaga.
Cara Menjaga Berat Badan Ideal Anak
Setelah melihat betapa pentingnya untuk rajin menghitung berat badan ideal anak, selanjutnya akan dijelaskan bagaimana cara agar bisa menjaga berat badan ideal secara berkelanjutan. Berikut adalah beberapa tips yang bisa orang tua lakukan untuk si buah hati.
Beri Makanan Bergizi Seimbang
Agar berat badan naik, Anda tidak harus
menambah banyak kalori dan lemak dalam makanan sehari-hari anak. Bisa jadi hal
tersebut akan menyebabkan obesitas nantinya. Begitu juga untuk anak yang
terlalu gemuk, jangan mengurangi kebutuhan kalori yang berlebihan.
Akan tetapi Anda harus memberikan kebutuhan gizi yang seimbang, yaitu karbohidrat, protein, serat, lemak baik, vitamin, dan mineral. Semua kebutuhan tersebut bisa diperoleh dari mengkonsumsi makanan yang sehat beserta sayur-sayuran, buah-buahan, air putih, dan susu.
Memberikan Suplemen yang Tepat
Selain memenuhi kebutuhan gizi, Anda juga perlu
memberikan berbagai suplemen pada anak. Hal ini bertujuan untuk menambah
nutrisi yang mungkin belum terpenuhi dari makanan. Selain itu suplemen juga memiliki
peran penting dalam membentuk nafsu makan menjadi lebih baik.
Pemberian suplemen juga sangat baik untuk anak
yang kekurangan gizi, masalah kesehatan tertentu, dan gangguan pencernaan yang
dialami. Fungsi suplemen juga sebagai penambah daya tahan tubuh dan dapat
meningkatkan kecerdasan anak.
Kecerdasan otak yang meningkat akan melancarkan
pekembangan anak. Daya tahan tubuh yang kuat juga membuat si kecil lebih kebal
terhadap gangguan kesehatan dan serangan penyakit. Oleh karena itu suplemen
menjadi faktor pendukung untuk menjaga berat badan anak.
Namun, sebaiknya sebelum membeli suplemen sebaiknya konsultasikan ke dokter atau apoteker untuk jenis dan dosis yang cocok dengan usia dan kondisi anak. Dengan begitu suplemen yang diberikan ke anak tidak akan berdampak buruk untuk pertumbuhan.
Memberikan Susu Setiap Hari
Selain suplemen dan vitamin, mengkonsumsi susu
secara rutin juga bisa menjaga berat badan anak. Hal ini karena susu mengandung
protein dan lemak baik yang berperan dalam mengoptimalkan pertumbuhan,
perkembangan, dan nafsu makan anak.
Meminum susu sapi segar pada pagi hari dan sebelum tidur malam akan membuat tubuh anak lebih sehat. Dalam beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa meminum susu secara rutin bisa membuat tidur lebih nyenyak.
Biasakan Anak Olahraga
Pemberian makanan dan suplemen yang banyak akan
sedikit percuma jika tidak diimbangi dengan berolahraga. Olahraga akan membuat
fisik anak lebih kuat sehingga tubuhnya lebih bugar. Selain itu berolahraga
juga sangat menyenangkan jika dilakukan bersama-sama.
Dengan olahraga, aktivitas fisik yang dilakukan
bisa mengatasi kekurangan berat badan maupun kelebihan berat badan. Jadi orang
tua perlu mengajak anak berolahraga sesuai kebutuhan. Olahraga bisa membakar
kalori untuk menurunkan berat badan dan sebaliknya bisa menambah nafsu makan.
Sebenarnya ada banyak sekali manfaat berolahraga secara rutin, tidak perlu setiap hari. beberapa manfaat lain dari olahraga yakni memperkuat otot dan tulang tubuh, menjaga berat badan tetap ideal, mengurangi stress, dan meningkatkan rasa percaya diri.
Ajak Anak Refreshing Untuk Menghindari Stres
Selain olahraga, ajak anak Anda untuk liburan
atau sekedar refreshing sejenak.
Selain melepas penat, refreshing bisa
mengembalikan nafsu dan pola makan. Pasalnya stress pada anak bisa mempengaruhi
pola makan dan pola tidurnya.
Anak yang stress juga akan mengalami kesulitan
dalam belajar. Oleh karena itu ajaklah buah hati Anda untuk bersenang-senang.
Segala macam risiko yang mengakibatkan berat badan tidak ideal bisa dihindari.
Informasi tentang betapa pentingnya mengitung berat badan ideal anak beserta tindakan yang harus dilakukan di atas bisa dijadikan solusi untuk para orang tua. Berat badan anak wajib diperhatikan agar anak bisa tumbuh dengan baik dan tidak mengalami masalah kesehatan.
0 komentar:
Posting Komentar